Friday, November 20, 2015

Anda senang bisa menolong orang?

Nietzsche, ahli filsafat Jerman, ateis, yang terkenal dengan ucapannya "God is dead"


Rasa senang dan bahagia
bila kita menolong orang



Ada ucapan lain dari Nietzsche yang menarik utk kita orang Kristen...

"Bukankah seharusnya orang yg memberi bersyukur bahwa ada orang yg mau menerima (sedekahnya)? ... Lalu, bukankah menerima pemberian itu tindakan belas kasihan (pada yg memberi)?"
Setelah beramal, rata2 kita merasa senang, bahagia... Nietzsche bertanya, lalu, bukankah itu sendiri sudah merupakan "hadiah", imbalan, upah, bagimu? Agak berbelit, tapi masuk akal.

Soal beramal, Yesus berkata,
"Tetapi jika engkau memberi sedekah, janganlah diketahui tangan kirimu apa yang diperbuat tangan kananmu. Hendaklah sedekahmu itu diberikan dengan tersembunyi, maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu."

Artinya, jangan menyombongkan diri dengan cerita ke teman2. Juga dikatakan
"Dan apabila kamu berdoa, janganlah berdoa seperti orang munafik. Mereka suka mengucapkan doanya dengan berdiri dalam rumah-rumah ibadat dan pada tikungan-tikungan jalan raya, supaya mereka dilihat orang. Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya mereka sudah mendapat upahnya."
Apakah "rasa senang", "rasa bahagia" bila kita memberi sedekah juga sudah merupakan upah kita?

Jangan terlalu pusing... Beramallah dengan kasih. Jangan takut akan rasa senang atau bahagia itu... Tuhan tahu apa yang ada di hatimu, apakah itu kasih, atau kesombongan...

********************


 

No comments:

Post a Comment